Referral Banners

Investing.comForex Charts powered by Investing.com

Cara Membuat Teka Teki Silang Online di Blog (Lanjutan)

Baiklah kita lanjutkan Tutorial yang ternyata cukup panjang ini..
Setelah di sesi sebelumnya sampai pada tahap "Make Puzzle", dan kita sudah mendapatkan pola Puzzle atau pola Crossword yang kita anggap sudah cukup, maka selanjutnya tugas kita adalah membuat / menulis pertanyaan dari jawaban-jawaban yang sudah ada.

Pada Tab "Clues"  disebelah kanan atas kotak Clue ada 2 opsi, opsi bergambar garis-garis dan garis-garis disertai Loop (maaf ini bahasa saya sendiri), kita pindah dulu opsi bergaris ke opsi Loop untuk memudahkan peng-editan Clue / Pertanyaan. Lihat tanda panah pada gambar dibawah.

Cara Membuat Teka Teki Silang

Selanjutnya ketikkan semua pertanyaan-pertanyaan sesuai dengan jawaban yang tertera pada kotak Answer. Sehingga hasilnya adalah seperti gambar berikut.

Cara Membuat Teka Teki Silang

Nah, sebelum hasil ini kita export maka selesaikan dulu tugas yang masih tersisa, yaitu mengganti Title dan Header info, masuk ke Tab "Title" kemudian edit teks yang ada. Primary untuk judul Crossword Puzzle kita, dan Secondary untuk keterangan lain. Tapi saya lebih suka menghapus scondary title-nya. Dan untuk mengganti label Across dan Down, masuk pada menu Preferences. Caranya klik Edit > Preferences lalu klik Tab "Languages" kemudian masukkan label pada Puzzle Labels sesuai keinginan atau bahasa yang kita sukai.

Langkah terakhir adalah meng-Export, caranya adalah klik pada Export (gambar Bumi), karena tujuan kita adalah untuk di-publish pada Blog kita maka opsi Export yang saya sarankan adalah seperti pada gambar berikut :

Cara Membuat Teka Teki Silang

Klik Export, maka secara otomatis terbukalah folder penyimpanan. Lihatlah disana terdapat folder baru yang sesuai dengan Judul Crossword Puzzle yang kita buat. Dan didalam folder tersebut terdapat 3 (tiga) file yang saling berkaitan. Artinya jika salah satu file hilang, maka Crossword Puzzle yang kita buat tidak bisa dibuka dengan sempurna.

Dan ketiga file inilah yang nanti akan kita upload secara bersamaan ke ARCHIVE.ORG sebelum kita embed untuk di-publish atau dipasang di halaman Blog kita. Untuk itu, kita harus mendaftar terlebih dahulu disana.
Ini dia contoh hasil akhirnya

Atau klik demo untuk melihat dihalaman aslinya


Asyik kan? Selamat mencoba, dan jangan lupa LIKE and SHARE.

Artikel Selanjutnya :
  • Cara Mendaftar dan Upload File di ARCHIVE.ORG
  • Cara Embed Crossword di Blog
Ditulis oleh : Ahmad Wahyudi




Uploads by Ud'z Production


Popular Post

Arsip Blog

Analystic


The Currency Converter is powered by Investing.com

Site Info


hit counter

Sebuah Catatan Ringan

Ternyata menjadi penulis bukanlah suatu pekerjaan yang mudah...
Propellerads

Koleksi Lirik Lagu